21 April 2025 15:48
Serangkai.co.id – News Update – Jembatan Ampera bukan sekadar penghubung dua sisi Sungai Musi tapi juga ikon kebanggaan warga Palembang. Sayangnya, jam besar di bagian atas jembatan mati dan tak kunjung diperbaiki. Wali Kota Palembang, Ratu Dewa pun angkat suara ia mengaku sudah mengajukan permohonan perbaikan, namun terbentur birokrasi yang berbelit.
Setelah
diusut bukan hanya masalah izin dan kewenangan. Pihak Balai Besar Pelaksanaan
Jalan Nasional (BBPJN) Wilayah III Sumsel menyebutkan alasan lain yang tak
kalah krusial. Berikut kronologi polemik perbaikan jam Jembatan Ampera :
Meski berada di jantung kota, Jembatan Ampera merupakan
bagian dari jalan nasional. Artinya, perbaikan struktur atau elemen-elemen
utama di jembatan tersebut termasuk jam yang berada dalam tanggung jawab
pemerintah pusat, khususnya Kementerian PUPR melalui BBPJN Wilayah III Sumatera
Selatan. Pemkot Palembang tidak memiliki kewenangan langsung untuk melakukan
perbaikan dan harus mengajukan izin terlebih dahulu ke pusat.
Menurut BBPJN penyebab utama jam di Jembatan Ampera mati
adalah penurunan daya listrik. Saat adanya pemadaman listrik, pasokan daya di
jam akan menyebabkan jam berputar lambat lalu mati. Hal tersebut yang menjadi
penyebab sistem jam di jembatan tidak lagi bekerja optimal.
Pasalnya di tahun 2025, BBPJN Wilayah III Sumsel akan melakukan
perbaikan instalasi untuk jam di Jembatan Ampera agar tidak lagi bergantung
sepenuhnya pada pasokan daya listrik. Inovasi sistem baru ini dirancang agar
jam tetap dapat menyala secara lebih stabil dan efisien. Sayangnya, rencana
tersebut harus ditunda karena terkena penyesuaian efisiensi anggaran.
Meski terkendala, BBPJN menyatakan tetap akan
menindaklanjuti persoalan ini dengan dana yang tersedia saat ini. Artinya,
perbaikan akan dilakukan secara
bertahap, menyesuaikan kondisi lapangan dan ketersediaan anggaran.
Kesimpulan
Refleksi
Ikon kota seharusnya tak hanya dibanggakan, tapi juga harus dilakukan perawatan.
Kanal Sehat
•
25 April 2025
News Update
•
25 April 2025
News Update
•
25 April 2025
Kanal Sehat
•
25 April 2025
BLAST!
•
25 April 2025
Wara Wiri
•
25 April 2025
News Update
•
25 April 2025
News Update
•
24 April 2025
Wara Wiri
•
24 April 2025
News Update
•
24 April 2025
Sport
•
24 April 2025
Ngidang
•
24 April 2025
News Update
•
24 April 2025
Persepsi
•
24 April 2025
Kanal Sehat
•
24 April 2025
News Update
•
24 April 2025
News Update
•
25 April 2025
News Update
•
25 April 2025
Wara Wiri
•
25 April 2025
Kanal Sehat
•
25 April 2025
BLAST!
•
25 April 2025